Senin, 16 Januari 2012

Hatta Rajasa Capres Terpopuler, Golkar Kirim Ucapan Selamat

Jakarta - Partai Golkar memberi selamat kepada jawara survei capres terpopuler Hatta Rajasa. Golkar melihat Hatta sebagai sosok yang punya potensi cukup baik. "Selamat kepada Pak Hatta Rajasa, saya komentari dia memang capres potensial," tutur Ketua DPP Golkar, Priyo Budi Santoso, kepada wartawan di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (9/1/2012). Namun ia tak mau berspekulasi membaca peluang Hatta. Termasuk membandingkan dengan kandidat capres Golkar, Aburizal Bakrie. "Ya saya tidak bisa membandingkan. Yang jelas kami mendukung Pak Ical," tutur Priyo. Ketum PAN Hatta Rajasa menjadi kandidat capres paling populer yang diberitakan positif oleh media. Sedangkan Ketum PD Anas Urbaningrum, sebaliknya, dia juga kerap disebut media, tetapi karena berita negatif kasus Nazaruddin. "Citra tokoh paling positif di surat kabar adalah Hatta Rajasa, sedangkan yang paling negatif adalah Anas Urbaningrum," tutur Direktur Riset DCSC, Abdul Hakim, dalam konferensi pers di Kantor DCSC, Rawamangun, Jakarta, Sabtu (7/1/2012). Berdasarkan hasil analisis media terhadap 9 tokoh nasional yang dipandang sebagai kandidat kuat capres, pemberitaan positif didominasi Hatta Rajasa (52,9 persen), kemudian berturut-turut Sri Sultan HBX (36,8 persen), Aburizal Bakrie (32 persen), Surya Paloh (29,5 persen), Mega (28,2 persen), Anas Ubaningrum (22,8 persen), Prabowo Subianto (22,5 persen), Sri Mulyani (20,8 persen), dan Ani Yudhoyono (12,8 persen). Sedangkan berdasarkan intensitas berita negatif, Anas Urbaningrum menduduki kursi teratas dengan (3,5 persen), dilanjutkan Sri Mulyani (2,2 persen), Megawati Soekarnoputri (0,7 persen), Aburizal Bakrie (0,6 persen), Ani Yudhoyono (0,4 persen), Hatta Rajasa (0,5 persen), Prabowo (0,3 persen), Sri Sultan HBX (0 persen), dan Surya Paloh (0 persen). (van/gah)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Photo Kegiatan 16 Mei 2012 di Aula Gerkopin Jatinangor